APA BEDANYA PENYEMBELIHAN HEWAN QURBAN DI DALAM LAPAS DENGAN TEMPAT LAIN???

20-07-2021 - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Pasir Putih Nusakambangan — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI JAWA TENGAH
Nusakambangan - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA HighRisk Pasir Putih Nusakambangan, melaksanakan kegiatan penyembelihan hewan qurban di Hari Raya Idul Adha 1442 H. Kegiatan dilaksanakan selepas Sholat Ied , Selasa (20/07), ada yang unik dalam penyembelihan tahun ini, karena masih dalam masa pandemi semua petugas yang berpastisipasi menggunakan masker, Kalapas terjun langsung ke lapangan mengawasi dan berpastisipasi dalam kegiatan tersebut. " Selalu patuhi Protokol Kesehatan disetiap waktu untuk menjaga diri kita dan lingkungan sekitar dari penyebaran covid19, kesehatan terjaga, terjaga pula hidung kita dari bau pregus kambing " Ujar Kalapas di sela-sela proses penyembelihan berlangsung. Pada kegiatan qurban tahun ini, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Pasir Putih Nusakambangam menyembelih 5 (lima) ekor kambing dilaksanakan oleh para petugas Lapas dan membagikan daging qurban kepada Warga yang berdomisili di sekitar Lapas sebagai bentuk kepedulian terhadap warga sekitar. Sedangkan untuk Warga binaan daging qurban langsung didistribusikan dalam keadaan siap saji. #Humaslapaspasirputih #ringandanmencerahkan #SobatPatih #KumhamPasti
Bagikan berita melalui