KEMENKUMHAM KEPRI MEMBERIKAN SOSIALISASI KEKAYAAN INTELEKTUAL PADA PELATIHAN UMKM YANG DI SELENGGARAKAN DINAS KOPERASI UKM PROVINSI KEPRI

27-11-2023 - KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI KEPULAUAN RIAU — Sekretariat Jenderal

Batam-, 2 November 2023. Kantor Wilayah Kemenkumham Kepulauan Riau memberikan Sosialisasi dan Pendampingan Hak Atas Kekayaan Intelektual pada kegiatan Pelatihan Manajemen Keuangan dan Pelatihan Peningkatan Kualitas dan Nilai Produk bagi Pelaku UMKM di Kota Batam yang diselenggarakan oleh Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Kepulauan Riau bertempat di Hotel AP Premier Kota Batam yang dilaksanakan mulai tanggal 1-3 November 2023.

Pada Pelatihan tersebut, Kemenkumham Kepri yang diwakili oleh Nomika Sinaga yang juga sebagai Guru Kekayaan Intelektual Kantor Wilayah Kemenkumham Kepri memaparkan materi terkait urgensi perlindungan Kekayaan Intelektual terhadap produk ekonomi kreatif. Masyarakat pelaku usaha jangan ragu untuk segera mendaftar Kekayaan Intelektual seperti Merek, Hak Cipta, Paten dan lainnya. Kanwil Kemenkum Kepri siap memberikan konsultasi dan pendampingan permohonan pendaftaran KI mulai dari pembuatan Akun Pemohon, persyaratan permohonan, input permohonan pada aplikasi KI online, pembayaran PNBP, hingga proses pendaftaran selesai dan bagaimana memantau permohonan sampai didapatkan Sertifikat.

Pelatihan ini diikuti oleh sekitar 100 pelaku ekonomi kreatif dari UMKM dan Perwakilan Generasi Muda Millenial Se-Kota Batam. Melalui pelatihan ini diharapkan mampu memberikan pemahaman bagi Pelaku Usaha dan Generasi Milenial di Kota Batam.

Diakhir pelatihan, 6 peserta terbaik yang belum mendaftarkan merek usahanya diberikan reward berupa fasilitas pendaftaran gratis oleh Dinas Koperasi, Usaha, Kecil, dan Mikro Provinsi Kepulauan Riau.


Bagikan berita melalui