Jakarta. Kanwil Kemenkumham Kaltim mengikuti kegiatan Kongres Ikatan Perancang Peraturan Perundang-Undangan Indonesia (IP3I) 2023 yang dilaksanakan terpusat di Hotel Mercure Convention Ancol dan juga diikuti oleh seluruh perancang indonesia. Hadir langsung dalam kegiatan kongres Dalam hal ini diwakili oleh Kepala Bidang Hukum (Mia Kusuma Fitriana), Koordinator Perancang Peraturan Perundang-undangan dan staf Subbidang Fasilitasi Pembentukan Produk Hukum Daerah (Rabu, 22 November 2023)
Ikatan Perancang Perundang-undangan Indonesia (IP3I) memiliki anggota pada berbagai unit eselon I dan juga tersebar pada 33 Provinsi yang ada di Indonesia, Kesekretariatan Lembaga Negara DPR, Kesekretariatan Lembaga Negara DPD, Kementerian, Lembaga Pemerintah Non Kementerian, dan Lembaga Non Struktural dengan Instansi pembina Kementerian Hukum dan HAM. Saat ini jumlah anggota Perancang Peraturan Perundang-Undangan Indonesia telah mencapai 1.711 orang.
Dalam pelaksanaan kegiatan kongres, dibentuk Presidium yang beranggotakan 5 orang perwakilan dari Dewan Pimpinan Wilayah diwakili oleh Kanwil Kalimantan Timur (Mia Kusuma Fitriana), Kanwil Bangka Belitung (Ismail), Kanwil Jawa Timur (Yofan) Dewan Pimpinan Pusat (Franky) dan Perwakilan Kementerian/Lembaga (Dani) yang akan mengatur jalannya sidang dalam rangka kegiatan kongres IP3I dalam Pemilihan Pimpinan IP3I, Penyusunan Tata Tertib IP3I, dan Perubahan Anggaran Dasar (AD) dan Anggaran Rumah Tangga (ART) IP3I.
Selanjutnya Kongres dipimpin oleh Dewan Pimpinan Pusat (Franky) dan dalam penyusunan Tata Tertib IP3I moderator oleh Dewan Pimpinan Wilayah (Mia) kemudian dilanjutkan dengan pembentukan Komisi A yang membahas Perubahan Anggaran Dasar (AD) dan Anggaran Rumah Tangga (ART) IP3I dan Komisi B yang membahas Mekanisme dan Tata Cara Pemilihan Pengurus Periode 2023-2026.
Di tahap akhir, dilaksanakan Sidang Pleno Tetap dengan agenda Pemilihan dan Penetapan Ketua Dewan Pengurus IP3I Periode 2023-2026 serta Penetapan dan Pengukuhan Pengurus IP3I Periode 2023-2026. (Red. Bidang Hukum / Up. Humas)
Macam-Macam Pasal Pencurian Pada KUHP
Jumat, 09 Jun 2023PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP KEKERASAN KEPADA ANAK DI INDONESIA
Rabu, 08 Feb 2023Kode Transaksi Faktur Pajak, Kenali Jenis dan Saat Penggunaannya
Rabu, 28 Sep 2022Mengenal Undang-Undang ITE
Minggu, 14 May 2023Ingin Ganti Nama? Begini Prosedur Hukumnya
Selasa, 12 May 2020