*Kepala Rutan Marabahan Periksa Pakaian Dinas dan Atribut Pegawai Usai Apel

02-11-2023 - Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Marabahan — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI KALIMANTAN SELATAN

Marabahan, INFO_PAS – Setelah melaksanakan apel pagi pegawai, Kepala Rumah Tahanan Negara(Rutan) Kelas IIB Marabahan , Herry Muhamad Ramdan mengambil alih pasukan untuk melakukan inspeksi pemeriksaan pakaian dinas dan atribut, Kamis (02/11).

Dalam rangka penegakan disiplin pakaian dinas pegawai Kepala Rutan Marabahan memeriksa pakaian dinas setiap pegawai yang hadir dalam pelaksanaan apel pagi.

Setiap pegawai yang diperiksa oleh Kepala Rutan Marabahan kemudian dikoreksi dan diberitahu kekurangan yang perlu diperbaiki, mulai dari kopel, warna baret, hingga kerah baju. Rata-rata pegawai Rutan Marabahan sudah mematuhi peraturan baru untuk pakaian dinas, namun masih ada yang belum sesuai dan belum lengkap.

“Saya imbau kembali untuk mematuhi peraturan baru tentang pakaian dinas Kemenkumham agar kita semua dapat seragam dan selaras dalam berpakaian”, ujar Kepala Rutan.

Bagikan berita melalui