Kepala Rutan beserta Pejabat Struktural dan seluruh Jajaran Pegawai Rutan menerima kunjungan Direktur Pelayanan Tahanan dan Pengelolaan Basan Baran

16-11-2023 - Rumah Tahanan Negara Kelas I Palembang — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI SUMATERA SELATAN

Kamis (16/11) Bertempat di Aula Rutan Kelas I Palembang, Kepala Rutan beserta Pejabat Struktural dan seluruh Jajaran Pegawai Rutan menerima kunjungan Direktur Pelayanan Tahanan dan Pengelolaan Basan Baran, Marselina Budiningsih beserta tim/rombongan dalam kegiatan Supervisi dan Monitoring Direktorat Pelayanan Tahanan dan Pengelolaan Benda Sitaan dan Barang Rampasan.

Dalam arahannya diharapkan Petugas dapat meningkatkan Komitmen untuk pelaksanaan tugas secara PASTI, Kenali Tugas dan Fungsi dengan baik, Ciptakan Inovasi, Laksanakan Program 3+1, Laksanakan Tugas Sesuai dengan SOP. Sebagai langkah untuk menciptakan Pelayanan Tahanan yang lebih baik.

Pada kesempatan ini, Marselina meninjau langsung pelaksanaan kegiatan Pelayanan Tahanan sekaligus berinteraksi dengan Warga Binaan. Beliau juga mengapresiasi pelayanan prima yang telah diberikan oleh Rutan Kelas I Palembang, baik dari segi Pelayanan Kesehatan terhadap Warga Binaan Pemasyarakatan maupun dari segi Pelayanan Terpadu Satu Pintu.

#KumhamPasti
#kemenkumhamRI
#kumhamsumsel
#RutanPalembang
#RutanPalembangTerbaik
#ditjenpas
#ditjenpas_kemenkumhamri
#ditjenpaskemenkumham


Bagikan berita melalui