Kepala Divisi Pemasyarakatan Kemenkumham Sumut Saksikan Serah Terima Jabatan Kalapas Gunung Sitoli dan Karutan Natal

20-10-2023 - KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI SUMATERA UTARA — Sekretariat Jenderal

Medan - Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kemenkumham Sumatera Utara, Rudy Fernando Sianturi menyaksikan serah terima jabatan Kepala Lapas Kelas IIB Gunung Sitoli dari Effendi Yulianto kepada Herry Hasudungan Simatupang dan serah terima jabatan Kepala Rutan Kelas IIB Natal dari Arip Herdian kepada Muhammad Zulkifli bertempat di Lt. IV Divisi Pemasyarakatan, Jumat (20/10/23).

Serah terima jabatan dilaksanakan terhadap 4 (empat) orang yang mengemban amanah yang dipercayakan sebagai Kepala Unit Pelaksana Teknis pada bidang Pemasyarakatan.

Rudy F. Sianturi selaku Kepala Divisi Pemasyarakatan mengingatkan jajarannya untuk bekerja secara profesional dan tetap berpegang teguh pada 3 Kunci Pemasyarakatan Maju + back to basic.

“Lakukan deteksi dini, berantas peredaran narkoba, sinergi dengan aparat penegak hukum serta kembali kepada prinsip dasar Pemasyarakatan,’’ ungkap Rudy F. Sianturi.

Selain itu, Rudy F. Sianturi berharap implikasi dengan adanya mutasi jabatan baru di Lingkungan Kantor Wilayah Kemenkumham Sumut dapat mewujudkan Kemenkumham Semakin PASTI dan BerAKHLAK.

#KumhamPasti #ZonaIntegritas
#KemenkumhamSumut #KUSUMA
#Ombudsman #KemenpanRB #rbkunwas

Bagikan berita melalui