Standar Pelayanan Rekomendasi/Pengesahan Surat Keterangan Domisli Organisasi Masyarakat/Politik

  • Persyaratan Membuat Surat Domisili Organisasi Masyarakat/Politik
    1. Surat Keterangan dari Nagari
    2. Membawa Fotocopy KTP dan KK Ketua/Penanggung Jawab
    3. Membawa Fotocopy akte Pendirian/susunan kepengurusan yang telah di sahkan oleh pimpinan setingkat diatas Parpol/LSM
    4. Membawa Fotocopy bukti Lunas PBB Tahun berjalan

  • Keterangan Domisili Organisasi Masyarakat/Politik
    1. Pemohon menyerahkan berkas permohonan di Loket pelayanan
    2. Petugas Mengecek kelengkapan berkas yang di ajukan
    3. Jika Persyaratan telah lengkap, Petugas mengetik Blanko Surat Keterangan Domisili Sekretaria Parpol/LSM dan Menerbitkan Surat Keterangan Domisili Sekretariat Parpol LSM
    4. Jika persyaratan belum Lengkap, pemohon harus melengkapi kembali persyaratan yang belum tersedia, dan melakukan pengajuan kembali di Loket Pelayanan
    5. Pemohon menerima Surat Keterangan Domisili Sekretariat Parpol/LSM

Satu Jam

Tidak dipungut biaya

Surat Keterangan Domisili Sekretariat Partai Politik/Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM)

1. Datang Langsung Ke Kecamatan Linggo Sari Baganti Alamat Koto Panai Air Haji Kabupaten Pesisir Selatan

2. Kode Pos 25668

3. Melalui Surat ke Alamat Kecamatan Linggo Sari Baganti

Melalui Email kantorcamatlinggo@gmail.com

4. Kotak Saran

Anda juga dapat menyampaikan pengaduan, aspirasi, maupun permintaan informasi melalui aplikasi LAPOR!

Melalui LAPOR!, Anda dapat menyampaikan permasalahan pelayanan publik yang Anda temui dalam satu kanal sehingga laporanmu dapat kami sampaikan ke instansi terkait.

Website LAPOR! Unduh di Play Store Unduh di App Store

Isu dan Keluhan

Klik banner dibawah untuk melaporkan masalah Pelayanan Publik "Standar Pelayanan Rekomendasi/Pengesahan Surat Keterangan Domisli Organisasi Masyarakat/Politik"