Layanan Gizi

  1. Blangko Rujukan/Order dari Dokter/Poliklinik

  1. Rawat Inap: 1. Pasien yang datang di bangsal/rawat inap dilakukan skrining/penapisan gizi oleh perawat ruangan dan penetapan order diet awal oleh dokter. Skrining awal bertujuan untuk mengidentifikasi pasien yang berisiko malnutrisi atau kondisi khusus. 2. Pasien yang hasil skriningnya berisiko malnutrisi dan/atau kondisi khusus maka dilanjutkan dengan pengkajian/assesmen gizi, 3. Assesmen gizi dilanjutkan dengan penegakan diagnosis dan intervensi gizi; 4. Pasien yang hasil skriningnya tidak mempunyai resiko atau kondisi khusus diberikan diet biasa. 5. Semua pasien dilakukan monitoring dan evaluasi setelah pemberian diet dan intervensi gizi. 6. Pengkajian ulang dan revisi diet dilakukan jika diperlukan berdasarkan hasil pemeriksaan dokter penanggungjawab pasien. 7. Setelah perawatan dinyatakan selesai, pasien dipersilahkan pulang
  2. Rawat Jalan: 1. Pasien yang datang di poliklinik dilakukan skrining/penapisan gizi oleh perawat poliklinik untuk mengidentifikasi pasien yang berisiko malnutrisi atau kondisi khusus. 2. Dokter akan merujuk pasien yang mempunyai resiko malnutrisi atau kondisi khusus kepada petugas konseling gizi/nutrisionis. 3. Nutrisionis melakukan assesment lanjutan dan melakukan konseling gizi sesuai dengan Proses Asuhan Gizi Terstandar (PAGT) 4. Kegiatan pelayanan gizi di rawat jalan selesai.

10 - 20 menit

Sesuai Peraturan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Nomor 16 Tahun 2018 tentang Perubahan Atas Peraturan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Nomor 25 Tahun 2016 tentang Tarif Layanan Kesehatan Pada Rumah Sakit Paru Respira.

Edukasi dan Konseling gizi, Penyediaan makanan sesuai jenis diet bagi pasien rawat inap.

a.    datang langsung
b.    kotak saran
c.    email : rsprespira@jogjaprov.go.id
d.    telepon : (0274) 367326
e.    SMS/Wa : 08973177779
f.    Faximile : (0274) 2810424

 

Anda juga dapat menyampaikan pengaduan, aspirasi, maupun permintaan informasi melalui aplikasi LAPOR!

Melalui LAPOR!, Anda dapat menyampaikan permasalahan pelayanan publik yang Anda temui dalam satu kanal sehingga laporanmu dapat kami sampaikan ke instansi terkait.

Website LAPOR! Unduh di Play Store Unduh di App Store

bisa online

Isu dan Keluhan

Klik banner dibawah untuk melaporkan masalah Pelayanan Publik "Layanan Gizi"