Publikasi Ilmiah

  • Kualitas Ilmiah
    1. Naskah harus berdasarkan penelitian asli yang belum dipublikasikan di jurnal lain. Artikel harus berkontribusi signifikan dalam bidang Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika atau ilmu terkait
  • Format Penulisan
    1. Penulis harus mematuhi panduan penulisan yang telah ditetapkan oleh JMG, termasuk format sitasi, struktur artikel dan penggunaan bahasa ilmiah yang jelas dan tepat
  • Etika Publikasi
    1. Penulis harus mematuhi standar etika publikasi, termasuk menghindari plagiarisme, memastikan keaslian data, dan memberikan pengakuan yang tepat kepada kontribusi dalam penelitian
  • Penelaahan (Peer-Review)
    1. Naskah yang dikirimkan akan melalui proses penelaahan/ Review untuk memastikan kualitas, validitas, dan orisinalitas penelitian
  • Hak Cipta dan Izin
    1. Penulis harus menyerahkan hak cipta kepada JMG atau memberikan izin untuk penggunaan dan distribusi naskah sesuai dengan kebijakan jurnal
  • Bahasa
    1. Naskah harus ditulis dalam bahasa inggris dengan kualitas bahasa yang baik dan mudah dipahami oleh pembaca

  1. 1. Pengajuan Naskah: - Penulis mengirimkan naskah melalui sistem pengelolaan jurnal online JMG. - Redaksi menerima naskah dan melakukan pengecekan awal untuk kepatuhan format dan fokus jurnal. 2. Pemeriksaan Awal: - Redaksi melakukan pemeriksaan awal terhadap naskah untuk memastikan kesesuaian dengan cakupan dan persyaratan jurnal. - Jika naskah tidak sesuai, penulis diberitahu untuk melakukan revisi atau naskah ditolak. 3. Penelaahan (Peer-Review): - Naskah yang lolos pemeriksaan awal dikirim ke reviewer untuk proses penelaahan. - Reviewer memberikan umpan balik dan rekomendasi (diterima, revisi, atau ditolak). 4. Revisi oleh Penulis: - Jika diperlukan, penulis melakukan revisi berdasarkan umpan balik dari reviewer. - Naskah yang direvisi dikirim kembali ke redaksi. 5. Keputusan Akhir: - Redaksi membuat keputusan akhir berdasarkan hasil penelaahan dan revisi (diterima atau ditolak). - Penulis diberitahu tentang keputusan ini. 6. Proses Pengeditan: - Naskah yang diterima masuk ke tahap pengeditan, termasuk penyuntingan bahasa dan tata letak. 7. Publikasi: - Naskah yang telah selesai diedit dan diatur tata letaknya diterbitkan dalam edisi JMG yang sesuai. - Artikel tersedia secara online dan dapat diakses oleh publik. 8. Arsip dan Dokumentasi: - Artikel yang diterbitkan disimpan dalam arsip jurnal dan didokumentasikan sesuai dengan standar jurnal

Jurnal Meteorologi dan Geofisika (JMG) adalah publikasi ilmiah yang diterbitkan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG). Jurnal ini berfokus pada penelitian di bidang meteorologi, klimatologi dan geofisika, dan ilmu terkait lainnya. JMG bertujuan untuk menyebarluaskan hasil penelitian terbaru dan inovasi terkait pemantauan cuaca, iklim serta fenomena geofisika seperti gempabumi dan tsunami. JMG menjadi wadah bagi akademisi dan praktisi untuk berbagi pengetahuan khususnya di Indonesia dan Asia Tenggara. Artikel yang diterbitkan melalui proses penelaahan (peer-review) dengan metode blind to blind review yang berarti penulis serta reviewer tidak tahu author dan reviewernya untuk memastikan kualitas ilmiah.

Jangka waktu penyelesaian publikasi di JMG, mencakup beberapa tahap, mulai dari pengiriman naskah hingga penerbitan. proses penelaahan (peer-review) biasanya membutuhkan waktu beberapa minggu hingga beberapa bulan, tergantung kompleksitas artikel dan ketersediaan reviewer. setelah revisi dan persetujuan, artikel melalui pengeditan dan layout sebelum diterbitkan. secara keseluruhan, waktu penyelesaian dari pengiriman hingga publikasi di JMG berkisar antara 3-6 bulan.

Tidak dipungut biaya

Jurnal Meteorologi dan Geofisika (JMG)

Pengaduan, saran, dan masukan disampaikan secara langsung kepada Badan Meteorologi,Klimatologi, dan Geofisika melalui Unit Layanan Pengaduan Konsumen atau melalui media, meliputi: Kanal pengaduan SP4N-LAPOR!(https://www.lapor.go.id/) Call Center (021) 196 Fax (021) 4246703 Email : cc196@bmkg.go.id Instagram : @infobmkg twitter : @InfoBMKG; dan Youtube : @InfoBMKGIndonesia
Anda juga dapat menyampaikan pengaduan, aspirasi, maupun permintaan informasi melalui aplikasi LAPOR!

Melalui LAPOR!, Anda dapat menyampaikan permasalahan pelayanan publik yang Anda temui dalam satu kanal sehingga laporanmu dapat kami sampaikan ke instansi terkait.

Website LAPOR! Unduh di Play Store Unduh di App Store

Link Ke Layanan Online
Klik untuk menuju ke Layanan Online

Isu dan Keluhan

Klik banner dibawah untuk melaporkan masalah Pelayanan Publik "Publikasi Ilmiah"