No. SK: W11-A1/33.a/HK.05/I/2020
(TAHUPETIS)
Tak Perlu Hadir Untuk Pengambilan Akte Cerai dan Salinan Putusan
PA Semarang memiliki wilayah hukum yang luas, dan lokasi kantor PA Semarang yang berada di sebelah paling barat kota Semarang melatarbelakangi diciptakannya aplikasi ini. Serta banyaknya para pihak berperkara yang berprofesi sebagi buruh/karyawan pabrik menyebabkan tidak bisa ijin dari tempat kerjanya untuk sekedar mengambil Akta Cerai.
Para pihak dapat memperoleh produk pengadilan (akte cerai / salinan putusan) melalui layanan mobil keliling PA Semarang, yang sebelumnya dapat mengajukan permohonan dengan melakukan pemesanan melalui aplikasi TahuPetis tahupetis.pa-semarang.go.id dan dapat menyesuaikan jadwal mobil layanan keliling yang hadir di Kantor Kecamatan Pedurungan dan Banyumanik serta pada layanan extra pada hari Sabtu di kantor PA Semarang.Tidak dipungut biaya
AKTA CERAI & SALINAN PUTUSAN
No. Pengaduan (Whatsapp)0821-3872-1682
Melalui LAPOR!, Anda dapat menyampaikan permasalahan pelayanan publik yang Anda temui dalam satu kanal sehingga laporanmu dapat kami sampaikan ke instansi terkait.
Website LAPOR! Unduh di Play Store Unduh di App Store