Standar Pelayanan Alur Masuk dan Keluar ICU

  1. -

  1. A. Alur Masuk Pasien ke ICU 1. Pasien dapat berasal dari instalasi rawat jalan, IGD, Instalasi Bedah Sentral atau Ruang Ranap. 2. Sudah ada terapi atau tindakan serta permintaan masuk ICU dari dokter yang merawat kepada dokter anestesi yang bertugas di ICU saat itu. 3. Beritahukan kepada petugas ICU oleh petugas asal pasien mengenai: a. Identitas pasien b. Keadaan pasien dan diagnosa masuk ICU. c. Tindakan dan terapi yang telah diberikan. d. Peralatan dan obat-obatan yang harus disiapkan di ICU. 4. Siapkan tempat, peralatan dan obat-obatan yang akan digunakan oleh petugas ICU. 5. Beritahukan kepada petugas asal pasien oleh petugas ICU bahwa pasien dapat dikirim bila sudah siap. 6. Lakukan tindakan penanganan pasien selanjutnya sesuai instruksi dokter spesialis yang merawat. B. Alur Keluar Pasien dari ICU 1. Dokter Spesialis menyatakan bahwa pasien sudah dapat dipindahkan ke ruang perawatan biasa/pasien meninggal/pasien meminta pulang paksa Lakukan serah terima pasien oleh petugas ICU kepada petugas instalasi rawat inap ketika pasien dipindahkan tentang: a. Keadaan umum kesadaran dsb. b. Tindakan apa saja yang telah dilakukan. c. Obat-obatan yang telah diberikan dan kapan waktu pemberiannya. d. Tindakan dan terapi selanjutnya. e. Data-data ter tulis yang berh ubungan dengan penanganan pasien (rekam medis dsb). , lembar observasi Semua pasien baik yang masuk dari rawat jalan, IGD maupun pindahan dari ruangan rawat inap yang akan keluar dari ICU ke ruangan rawat inap diantar oleh perawat ICU. Bila pasien harus dirujuk ke RS lain, maka petugas ambulance akan mengantar sampai ke RS yang dituju.

1 Hari kerja

Tidak dipungut biaya

pelayanan ICU

-

Anda juga dapat menyampaikan pengaduan, aspirasi, maupun permintaan informasi melalui aplikasi LAPOR!

Melalui LAPOR!, Anda dapat menyampaikan permasalahan pelayanan publik yang Anda temui dalam satu kanal sehingga laporanmu dapat kami sampaikan ke instansi terkait.

Website LAPOR! Unduh di Play Store Unduh di App Store

Isu dan Keluhan

Klik banner dibawah untuk melaporkan masalah Pelayanan Publik "Standar Pelayanan Alur Masuk dan Keluar ICU"