Izin pembangunan tower selluler/menara telekomunikasi

  1. 1. Mengajukan Surat Permohonan
  2. 2. Surat pernyataan tidak keberatan dari masyarakat sekitar dalam radius 1 (satu) kali tinggi menara yang diketahui oleh dukuh, lurah Desa dan Camat setempat setelah dilakukan sosialisasi objektif tentang menara kepada masyarakat sekitar
  3. 3. Gambar situasi
  4. 4. Gambar rencana teknis bangunan menara meliputi beban tetap (beban sendiri dan detail serta perhitungan struktur
  5. 5. Spesifikasi teknis pondasi menara meliputi data hasil tes sondir, jenis pondasi dan jumlah titik pondasi
  6. 6. Spesifikasi teknis struktur atas menara, meliputi beban tetap (beban sendiri dan beban tambahan) beban sementara (angin dan gempa), beban khusus, beban maksimum menara yang diizinkan, system konstruksi, ketinggian menara, proteksi terhaap petir
  7. 7. Gambar dan perhitungan konstruksi baja yang memenuhi syarat untuk digunakan paling sedikit 3 (tiga) operator untuk menara baru
  8. 8. Fotokopy bukti Kepemilikan tanah /sertifikat tanah
  9. 9. Fotokopy KTP pemilik tanah apabila pendirian bangunan bukan pada lahan tanah milik sendiri
  10. 10. Surat pernyataan keleraan dari pemilik tanah apabila bangunan bukan pada tanah milik sendiri
  11. 11. Rekomendasi Cell plan
  12. 12. Fotokopy izin penyelenggaraan telekomunikasi yang dikeluarkan pejabat yang berwenang
  13. 13. Surat pernyataan kesanggupan secara notaril untuk membongkar menara apabila menara tersebut tidak dimanfaatkan kembali dan/atau sudah tidak laik fungsi
  14. 14. Surat pernyataan penggunaan bahan sesuai dengan standar spesifikasi
  15. 15. Surat bukti pencatatan dari bursa efek indonesia bagi penyedia menara yang berstatus perusahaan terbuka.
  16. 16. Fotokopy Izin Mendirikan Bangunan (IMB)
  17. 17. Surat Pernyataan diatas Materai Rp. 6000, bahwa berkas yang anda masukan ke DPMPTSP adalah benar
  18. 18. Map 3 buah (Plastik 1 Buah, kertas 2 Buah)
  19. 19. Berkas permohonan dibuat rangkap 3

  1. Penjelasan dan penyerahan formulir
  2. Menerima dan pemeriksaan dokumen/persyaratan
  3. Pembuatan tanda terima berkas
  4. Verifikasi berkas permohonan

14 Hari kerja

Tidak dipungut biaya

Surat Izin

dpmptspkablebong@gmail.com

Anda juga dapat menyampaikan pengaduan, aspirasi, maupun permintaan informasi melalui aplikasi LAPOR!

Melalui LAPOR!, Anda dapat menyampaikan permasalahan pelayanan publik yang Anda temui dalam satu kanal sehingga laporanmu dapat kami sampaikan ke instansi terkait.

Website LAPOR! Unduh di Play Store Unduh di App Store

Isu dan Keluhan

Klik banner dibawah untuk melaporkan masalah Pelayanan Publik "Izin pembangunan tower selluler/menara telekomunikasi"