Pelayanan Kesehatan Ibu Dan Anak

  1. 1. Terdaftar sebagai pasien puskesmas pegandan

  1. 1. Petugas sapa klien dengan ramah dan mengucapkan salam dengan sopan dan melakukan komunikasi dengan pasien
  2. Petugas mempersiapkan alat dan melakukan persiapan pasien dipersilahkan untuk tidur di atas tempat tidur.
  3. Petugas mempersilahkan pasien untuk membuka bagian tubuh yang akan di periksa dan mengatur posisi ibu
  4. Petugas melakukan anamnesa 11.1 Riwayat perkawinan. 11.2 Riwayat penyakit ibu dan keluarga. 11.3 Status riwayat Haid, HPHT. 11.4 Riwayat imunisasi Ibu saat ini. 11.5 Kebiasaan ibu. 11.6 Riwayat persalinan terdahulu
  5. 12.1 Pemeriksaan Umum. 12.1.1 Ukur TB, BB, Lila. 12.1.2 Tanda vital : tensi, Nadi, RR, HR. 12.1.3 Pemeriksaan fisik menyeluruh (dari kepala sampai ekstremitas) 12.1.4 Mata : conjungtiva, ikterus ; Gigi, 12.1.5 Kaki : Oedema kaki , dst.
  6. 13 Petugas melakukan pemeriksaan Leopold dan intruksi kerjanya sebagai berikut : Pemeriksa berada disisi kanan bumil, menghadap bagian lateral kanan. 13.1 Leopold 1 13.1.1 Letakkan sisi lateral telunjuk kiri pada puncak fundus uteri untuk menentukan tinggi fundus. Perhatikan agar jari tersebut tidak mendorong uterus kebawah (jika diperlukan, fiksasi uterus basah dengan meletakkan ibu jari dan telunjuk tangan kanan dibagian lateral depan kanan dan kiri, setinggi tepi atas simfisis) 13.1.2 Angkat jari telunjuk kiri (dan jari-jari yang memfiksasi uterus bawah) kemudian atur posisi pemeriksa sehingga menghadap kebagian kepala ibu. 13.1.3 Letakkan ujung telapak tangan kiri dan kanan pada fundus uteri dan rasakan bagian bayi yang ada pada bagian tersebut dengan jalan menekan secara lembut dan menggeser telapak tangan kiri dan kanan secara bergantian.
  7. 13.2 Leopold 2 13.2.1 Letakkan telapak tangan kiri pada dinding perut lateral kanan dan telapak tangan kanan pada dinding perut lateral kiri ibu sejajar dan pada ketinggian yang sama. 13.2.2 Mulai dari bagian atas, tekan secara bergantian atau bersamaan telapak tangan kiri dan kanan kemudian geser kearah bawah dan rasakan adanya bagian yang rata dan memenjang (punggung) atau bagaian yang kecil (ekstremitas).
  8. 13.4 Leopold 4 13.4.1 Letakkan ujung telapak tangan kiri dan kanan pada dinding lateral kiri dan kanan uterus bawah, ujung-ujung jari tangan kiri dan kanan berada pada tepi atas simfisis. 13.4.2 Temukan kedua jari kiri dan kanan, kemudian rapatkan semua jari-jari tangan kanan yang meraba dinding bawah uterus. 13.4.3 Perhatikan sudut yang dibentuk oleh jari-jari kiri dan kanan (konvergen/divergen) 13.4.4 Pindahkan ibu jari dan telunjuk tangan kiri pada bagian terbawah bayi (bila presentasi kepala, upayakan memegang bagian kepala didekat leher dan bila presentasi bokong, upayakan untuk memegang pinggang bayi) 13.4.5 Fiksasi bagian tersebut kearah pintu atas panggul, kemudian letakkan jari-jari tangan kanan diantara tangan kiri dan simfisis untuk menilai seberapa jauh bagian terbawah telah memasuki pintu atas panggul.
  9. Petugas melakukan pemeriksaan auskultasi: pemeriksaan bunyi dan frekuensi jantung janin selama 1 menit.
  10. Petugas melakukan pemeriksaan tambahan, yaitu Pemeriksaan Laboratorium : Golongan Darah, Hb, Albumin, reduksi dan skreaning HIV.
  11. Petugas membuat kesimpulan hasil pemeriksaan dan membuat prognosa dan rencana penatalaksanaan.
  12. Petugas mencatat hasil pemeriksaan pada buku KIA dan status pasien dan menjelaskan hasil pemeriksaan kepada bumil yang meliputi: usia kehamilan, letak janin, posisi janin, tafsiran persalinan, resiko yang ditemukan atau adanya penyakit lain.
  13. Petugas menjelaskan untuk melakukan kunjungan ulang dan menjelaskan rencanan asuhan ANC berkaitan dengan hasil pemeriksaan serta pentingnya imunisasi TT, tablet FE dan KB setelah melahirkan

Senin - Kamis jam 07.00 - 12.00

Jumat dan Sabtu Jam 07.00 - 11.00

Gratis untuk Pasien yang terdaftar BPJS di Puskesmas Pegandan

Membayar sesuai perda bagi pasien Umum

Pelayanan kesehatan ibu dan anak

Dapat melalui kotak saran, melalui media sosial Puskesmas Pegandan, dan melalui nomor Hp 0812-2010-117

Anda juga dapat menyampaikan pengaduan, aspirasi, maupun permintaan informasi melalui aplikasi LAPOR!

Melalui LAPOR!, Anda dapat menyampaikan permasalahan pelayanan publik yang Anda temui dalam satu kanal sehingga laporanmu dapat kami sampaikan ke instansi terkait.

Website LAPOR! Unduh di Play Store Unduh di App Store

Isu dan Keluhan

Klik banner dibawah untuk melaporkan masalah Pelayanan Publik "Pelayanan Kesehatan Ibu Dan Anak"