Pelayanan SITARPOS adalah bentuk sinergitas Kejaksaan dengan BUMN untuk mempermudah dalam membayar denda tilang dan pengambilan barang bukti tilang, cukup datang ke Kantor Pos terdekat atau hubungi Hot Line SITARPOS, barang bukti tilang segera diantar petugas SITARPOS ke rumah pelanggar tilang
Pelayanan I KUMING JARTA (Informasi Hukum Daring Kejari Tabanan)
Dialog Interaktif KOMANG MANTAB (Kopi Manis Bareng Masyarakat Tabanan)
Penerangan Hukum “JMS” (Jaksa Masuk Sekolah)
Penyuluhan Hukum “MADE TARUM” (Masyarakat Desa Taat Aturan Hukum)
Pelayanan LASMANA (Layanan Saksi Ramah dan Profesional) merupakan pelayanan antar jemput saksi perkara tindak pidana korupsi khusus untuk saksi berusia lanjut dan tanpa dipungut biaya
Pelayanan Eletronik Konsultasi Hukum Gratis Kejari Tabanan
Pelayanan SITILLING merupakan pelayanan prima dengan sistem jemput bola (on the spot) langsung hadir di seluruh masyarakat Tabanan sehingga masyarakat Tabanan dengan mudah dapat membayar denda tilang dan pengambilan barang bukti tilang
Pelayanan I Putu Kilat merupakan bentuk Pelayanan Prima kepada Masyarakat Tabanan dalam melakukan pembayaran denda tilang dan pengambilan barang bukti tilang, masyarakat tidak perlu lagi antri atau menunggu lama dengan motto bekerja iklas sepenuh hati dan filosofi KILAT petugas secara kilat memberikan Pelayanan pengambilan Barang Bukti Tilang
Sistem Layanan Antar Gratis Barang Bukti