Kasat Intelkam Polresta Tidore Hadir dalam Rapat Kerja Teknis, Pengelolaan Target dan Penggunaan PNBP SKCK.

banner berita

Ternate _ Senin, 3 November 2025, Kasat Intelkam Polresta Tidore AKP SRI HARTANTO menghadiri kegiatan Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Pengelolaan Target dan Penggunaan PNBP SKCK Tahun 2027 serta Pelaksanaan pelayanan SKCK Online Dit Intelkam Polda Malut yang diselenggarakan di Hotel Dragon Kota Ternate Kegiatan dimulai pukul 14.00 WIT dan akan direncanakan selama dua hari dari tanggal 3 s/d 4 November 2025 yang dihadiri oleh seluruh Kasat Intelkam dan operator Pelayanan SKCK jajaran Polda Maluku Utara.

Rakernis dibuka secara resmi oleh Wadir Intelkam Polda Malut AKBP SIGIT ADHI PRASETYO., S.I.K , dalam sambutannya menyampaikan pada intinya agar meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat dengan menerapkan prinsip - prinsip sebagai Berikut : 

Cepat dilaksanakan dalam waktu singkat jangan membuat masyarakat menunggu dalam waktu lama. 

Non Diskriminasi, Tidak membedakan pemohon yang datang. 

Akuntabilitas, SKCK yang diterbitkan harus dapat di pertanggung jawabkan. 

Transparansi dilaksanakan secara jelas dan terbuka. 

Legalitas, sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku terutama BNPB. 

Dalam rangkaian kegiatan tersebut, para peserta juga menerima pembekalan dari sejumlah narasumber, antara lain Kasiyan main Dit Intelkam yang menyampaikan materi tentang Tata cara pengunaan Aplikasi Super App Polri.

Kegiatan Rakernis hari pertama berakhir pada pukul 18.15 WIT dalam keadaan lancar dan akan dilanjutkan pada hari Selasa tanggal 4 November 2025 sekalian penutupan Rakernis. 

Kembali
Berita Terpopuler