Penuhi Hak Asasi Manusia Kepada Warga Binaan, Lapas Cirebon Kawal Izin Luar Biasa Menghadiri Pemakaman Ibunda

02-08-2023 - LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS I CIREBON — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI JAWA BARAT
Penuhi Hak Asasi Manusia Kepada Warga Binaan, Lapas Cirebon Kawal Izin Luar Biasa Menghadiri Pemakaman Ibunda

LaPasbi - INFO_PAS (02/08)

Lapas Cirebon laksanakan pemberian izin luar biasa keluar Lapas bagi warga binaan untuk menghadari pemakaman Ibu Kandungnya. Kegiatan tersebut sebagai bentuk dari komitmen Lapas Cirebon untuk menjunjung tinggi penerapan Hak Asasi Manusia.

Izin luar biasa tersebut berdasarkan permohonan dari pihak keluarga warga binaan yang telah melengkapi persyaratan. Pihak keluarga selaku penjamin memenuhi berkas seperti Surat Jaminan, Surat Pernyataan Penjamin yang diketahui oleh Kelurahan, Surat Kematian, KTP dan Kartu Keluarga Penjamin, Surat Pernyataan Narapidana dan lainya sesuai dengan peraturan yang berlaku.

"Kegiatan ini dilaksanakan sebagai pelaksanaan HAM, baik warga binaan maupun keluarga merespon positif dengan adanya pemberian izin luar biasa ini." Ujar Radit, Petugas Pengawalan Lapas Cirebon.

Dengan pengawalan yang melekat dari 2 orang petugas Kepolisian Resort Cirebon Kota dan 2 orang petugas Lapas Cirebon. Narapidana tersebut berangkat menuju tempat pemakanan pada pukul 11.00 WIB dan dikembalikan ke Lapas kembali pada puku 13.40 WIB. Kegiatan tersebut berjalan dengan tertib, lancar dan aman terkendali

#LapasCirebon
#KemenkumhamJabar
#RAndikaDwiPrasetya
Lapas Cirebon
Kemenkumham Jabar
R. Andika Dwi Prasetya
Bagikan berita melalui