Ramah & Peduli Kaum Difabel, Lapas Watampone Terima Kunjungan Pramuka Tuna Rungu

16-11-2020 - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Watampone — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI SULAWESI SELATAN

WATAMPONE- Bukti Pelayanan Publik Berbasis HAM di Lapas Kelas IIA Watampone, dirasakan oleh Marwan dan Muslim.
Keduanya merupakan anggota Pramuka Tuna Rungu, yang tengah mengadakan perjalanan keliling Indonesia,  berkunjung ke Lapas Kelas IIA Watampone. (12/11)
Tiba di Lapas Watampone, mereka di terima langsung oleh Kasubag Tata Usaha Hj. Marwati yang juga merupakan ketua Pembangunan Zona Integritas Lapas Watampone.
Keduanya berkomunikasi dengan menggunakan isyarat, yang maksudnya adalah menjelaskan bahwa saat ini mereka tengah melakukan kegiatan berkeliling Indonesia.
Pada kesempatan tersebut Hj.Marwati juga memberikan tali asih dan foto bersama sebagai bentuk dukungan kepada mereka.
Menanggapi kunjungan tersebut, terpisah Ketua Pembagunan ZI Lapas Watampone menuturkan,Salah satu dari asas penyelenggaraan pelayanan publik yang berkualitas adalah penyediaan  fasilitas dan perlakuan khusus bagi kelompok rentan.
Dimana untuk Lapas Watampone sendiri telah menerapkan hal tersebut bahkan pada tahun kemarin melalui Direktorat Jenderal HAM menganugerahkan kepada Lapas Watampone sebagai unit kerja yang menerapkan Pelayanan Publik Berbasis HAM . Yang tujuan penerapannya memberikan prioritas dan kemudahan aksesbility bagi kelompok rentan seperti kedua orang pramuka ini. 
Dialnjutkannya,momen kunjungan mereka ini dapat menginspirasi kita semua, bahwa dalam berkarya; Kekurangan fisik dan penampilan bukan menjadi faktor penghalang,  semuanya berawal dari niat dan tekad yang dibarengi dengan usaha. Kuncinya
Humas Lapas Watampone

Bagikan berita melalui