Meuni Geulis Pisan !, Pipas Lapas Cirebon Siap Bangun Support System Bagi Suami Pada Pertemuan Rutin Pipas Jabar

22-09-2024 - LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS I CIREBON — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI JAWA BARAT

Meuni Geulis Pisan !, Pipas Lapas Cirebon Siap Bangun Support System Bagi Suami Pada Pertemuan Rutin Pipas Jabar

Cirebon, Pasbi - Pada hari kedua ini, Paguyuban Ibu-ibu Pemasyarakatan (Pipas) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Cirebon meriahkan acara pertemuan rutin Pipas daerah Jawa Barat (Jabar). Acara kali ini bertema “Menyatu Dengan Alam Mempererat Persaudaraan” yang berlangsung di Curug Putri, Kab.Kuningan. (21/9)

Turut hadir Penasihat Pipas Jabar Ny. Iis Masjuno, Ketua Pipas Jabar Ny. Liza Robianto, Ketua Pipas Korwil Ciayumajakuning Ny. Anis Yan Rusmanto serta Seluruh Ketua Cabang dan Anggota Pipas Jabar dari Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan (UPT).

Acara dimulai dengan senam bersama, fun games dan pemeriksaan kesehatan. Disambung dengan pembagian juara fun games. Tentunya giat ini sebagai bentuk solidaritas mempererat tali persaudaraan antara anggota Pipas.

Ny. Anis Yan Rusmanto selaku tuan rumah, memberikan sambutan hangat kepada seluruh hadirin didampingi Istri Ka.UPT Ciayumajakuning. Dilanjutkan pembacaan notula dan pelaporan setiap bidang oleh pengurus Pipas. Disambung pisah sambut istri Ka.UPT lama dan baru Pipas Jabar.

Ny. Liza Robianto menyampaikan Terimakasih atas suasana baru pada pertemuan Pipas Jabar di Rayon Ciayumajakuning dan kelancaran kegiatan ini. Beliau juga membahas teknis terkait program Pipas Jabar.

Ny. Iis Masjuno berpesan, “Pertemuan ini bukan hanya ajang bersilaturahmi, tetapi banyak ilmu yang didapatkan sebagai bekal mensukseskan sistem pemasyarakatan dan dukungan kepada suami”.

Acara ditutup dengan ramah tamah, foto bersama, pengocokan arisan dan doorprize. Semoga Pipas dapat menjadi support system nomor satu dalam mendukung karier dan kinerja para suami yang bekerja membangun dan menegakkan Sistem Pemasyarakatan.

(GTR)
#LapasCirebon
#KemenkumhamJabar
#Masjuno
Lapas Cirebon
Kemenkumham Jabar
Masjuno

Bagikan berita melalui